Minggu, 22 Agustus 2021

Daniel Keluar Dari DeadSquad, Nama Band Tersebut udah Dihapus dari Bio Instagram-nya

Belum lama keluar dari jeruji besi, ada kabar mengejutkan lagi dari Daniel Mardhany. Doi resmi keluar dari DeadSquad! "Terima kasih kepada Daniel Mardhany atas semua kontribusinya dalam perjalanan karir DeadSquad sejak tahun 2009." tulis akun Instagram @deadsquad.official, singkat. Memantau akun Instagram Daniel yakni @possessedtomerch, nama DeadSquad memang sudah nggak ada di bio. Bio Instagram Daniel berisi segala proyek musik dan bisnis yang ia kerjakan, plus nama sang istri. Kini, DeadSquad telah dihapus dari daftar.